Laman

Sabtu, 17 Mei 2014

[MUSIK] Lagu-lagu Dedek Idol Lokal : JKT48

Hallooo...(^o^)/

Apa kabar teman semua? Semoga semua dalam keadaan baik dan sehat, demikian juga dengan saya. Hahaha, saya ke mana saja? Blog dibiarkan terlantar, tidak ada update samasekali. Saya masih ada di sini kok, berkelana di dunia maya yang entah ada di mana batasnya. Nah, yang rajin nemenin saya berkelana adalah musik. Musik macam apa? Seringnya lagu-lagu soundtrack anime Jepang yang saya punya, atau lagu alternatif 90-an. Cuma niiiih, akhir-akhir ini saya lagi keracunan lagu dari dedek idol lokal, JKT48.

Kalau ngomongin JKT48, nggak bisa lepas dari saudarinya di Jepang dan China yaitu AKB48, SKE48, NMB48, HKT48, dan SNH48. Jadinya panjang dan lebar XD. Masih penasaran dengan JKT48? Sila main ke website resmi mereka, atau googling deh. Banyak blog yang sudah membicarakan mereka :). Saya selain mendengarkan lagu-lagu JKT48, juga mendengarkan lagu dari saudara-saudaranya, kecuali SNH48. Soale belum nyambung dengan bahasa Mandarinnya, jadi nggak bisa ikut nyanyik. Beda dengan lagu yang bahasa Jepang, selama ada lirik dengan romajinya, saya bisa ikutan nyanyik. 


Terus, kenapa pilih lagu-lagu dari JKT48? Kan banyak idol group lain (saya nggak update idol group dan girlband lokal)? 

(1) karena lagunya adalah terjemahan dari lagu aslinya. Jadi tidak ada yang berubah kecuali lirik jadi berbahasa Indonesia. Memang sik, ada beberapa lirik yang terjemahannya berkesan tidak nyambung tapi itu nggak masalah buat saya. Hehehe, soalnya saya juga nggak ngerti arti lagu Jepangnya.
(2) lagu-lagu mereka kebanyakan lagu yang ceria. Bikin pengen ikutan nari dan joget kalau didengerin. Tambah seneng lagi karena koreografi tarinya sama persis dengan versi Jepang. 
(3) penampilan mereka yang cantik-cantik tentu saja *nyengir*. Ada yang bilang, kalau udah kena bedak 48 Group, susah banget nggak dibilang cantik. Hahaha, emang iya sik...kalau lihat foto member trainee yang masih polos, dibandingkan dengan saat harus tampil di panggung. Bedanya jauh banget, sekarang jadi lebih cantik.
(4) karena saya ingin menghargai usaha keras mereka demi menampilkan pertunjukan theater dan konser yang keren. Memang sik, saya belum punya kesempatan untuk nonton theater mereka di FX Sudirman. Padahal pengen banget sesekali nonton, moga-moga bisa nonton deh~. Saat ini, dukungan saya doa dan semangat dari jauh aja...

Jadi ya, sila menikmati playlist Sabtu malam ini... dari JKT48. Nggak bisa semua saya tampilkan, karena stok di GrooveShark juga nggak banyak.


Oh iya, saya juga banyak melihat penampilan konser mereka melalui video-video di YouTube. Saya sharing di sini juga, salah dua video favorit saya. 



PS. Dua-duanya dinyanyikan oleh tim KIII. Entah kenapa, saya lebih sayang sama tim KIII. Heheheh...

Have a nice weekend~

Salam,

Dina







3 komentar:

  1. hehe...saya juga ada lagu2 yg saya suka dari jkt 48. River itu bagus..bikin semangat kalo lg down..hehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yep, benar...membangkitkan semangat~
      Koreografi dancenya juga keren, susah itu ngikutinnya. Hahaha...

      Hapus
  2. jkt48 itu kan udah idol internasional
    kenapa masih lokal 😓

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung dan membaca cerita ini.
Sila berkomentar tentang tulisan saya di sini. Saya lebih menghargai jika komentar yang diberikan sesuai dengan isi posting blog dan tidak ANONIM. Kalau ada alamat blog, cantumkan saja nanti saya main ke sana :)