Laman

Jumat, 07 November 2014

[RANDOM] Iklan Line Indonesia Versi Alumni AADC

Hellooo...\( ˆoˆ)/\(ˆoˆ )/ 

Oke, postingan kali ini bener-bener random. Ini gara-gara di Twitter lagi ramai banget ngomongin iklan Line versi terbaru, versi alumni film Ada Apa Dengan Cinta (AADC). Buat yang belum tahu apa itu film AADC, sila googling kalau mau tahu info lengkapnya.


Tahun 2002. Tahun terakhir saya tinggal di Jogja sebelum saya kembali ke Jakarta. Di tahun itu sebuah film remaja memecahkan rekor pemutaran film lokal paling lama di bioskop, dan juga film dengan penonton paling banyak. Saya ingat banget, mau nonton di bioskop itu harus antri berjam-jam. Waktu itu di bioskop di Jogja nggak sebanyak sekarang. Akhirnya karena nggak betah dengan antrian yang panjangnya nauzubillah, saya sendiri baru bisa lihat film AADC setelah diputar di televisi. Daaaan....sampai sekarang (at least sampai hari ini ketika saya melihat iklan LINE) masih belum bisa move on dari pasangan Rangga dan Cinta.

Masih inget banget saya ngefans sama Nicholas Saputra gara-gara film ini, tapi ya begitu...saya orangnya agak bosenan, jadi begitu mas Nicsap ini agak menghilang dari dunia perfilman, saya ya lupa. Untuk mbak DiSast, karena masih berseliweran di dunia hiburan, okelah... Karakter lain memang agak terlupakan, maaf ya. Maklum, waktu Rangga dan Cinta berpisah di bandara, saya ngarep banget mereka jadian. Ternyata nggak ya? Hahaha...

Nah, beberapa waktu yang lalu ada ramai-ramai kalau cast AADC berkumpul lagi untuk membuat sebuah mini drama. Ada beberapa foto yang beredar di Twitter. Saya lagi mikir, buat apa ya sampek bikin mini drama segala? Apa ceritanya akan diteruskan? Aduuuuh, kalau iya...jadian dong, Rangga dan Cinta. Lalu, semua pertanyaan itu terjawab hari ini. Ternyata mini drama tersebut digunakan untuk iklan Line Alumni. Bisa gitu ya, nemuin mantan temen SMA di menu Line Alumni. Hahaha, saya belum nyoba sih. Yang penasaran, kayak apa iklannya... 




Ya Tuhaaaan...saya kangen dengan mereka....*abaikan*

Ini ya, ini gilak banget. Saya nangis karena lihat iklan, cuma sekali...itu juga iklan dari Thailand. Boro-boro ngelihat iklan, nonton tivi aja nggak pernah. Liyat ini, saya langsung nangis, karena pasangan favorit saya akhirnya ketemu lagi. Saya bisa lihat lagi yang namanya Cinta, Alya, Maura, Karmen, Milly, dan tentu saja Rangga. Untuk ceritanya lihat saja iklan di atas.

Saya speechless aja sama agensi iklannya. Eksekusinya keren. Well, budget besar, bintang iklan yang keren, nggak akan jadi kalau nggak bisa nelorin eksekusi yang cakeup. Saya bukan orang periklanan, ini pendapat saya aja. Mana BGMnya cakep banget lagi. Terutama potongan lagu dari Melly Goeslaw di bagian akhir.  Nggak ada komentar lagi....

Jempol buat LINE Indonesia dan agensinya.

I love you, Rangga dan Cinta.

Have a great day!

Dina

Bonus : lagu kesukaan saya di film ini



Satu lagi :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung dan membaca cerita ini.
Sila berkomentar tentang tulisan saya di sini. Saya lebih menghargai jika komentar yang diberikan sesuai dengan isi posting blog dan tidak ANONIM. Kalau ada alamat blog, cantumkan saja nanti saya main ke sana :)