Sabtu, 01 Desember 2012

[REVIEW] Etude House Fresh Cherry Tint

Selamat pagi temans :)

Yeaaaaaay, bulan Desember pun tiba.  Sudah waktunya saya membuat review produk ini, setelah saya memakainya selama 2,5 bulan. Oh iya, ini salah satu senjata andalan buat ngelenong :D.  So excited!
Seperti biasa ya temans, saya membuat review ini berdasarkan opini pribadi, berdasarkan hasil yang tampak di kulit saya, tidak ada hubungannya dengan produsen dan tidak dibayar :)

Yoooosh, apa sih Etude House Fresh Cherry Tint ini?

Okay, Etude House adalah salah satu merk kosmetik di Korea Selatan. Well, semua yang berbau-bau Korea memang lagi nge-trend di tahun 2012 ini. Di timeline twitter saya berseliweran olshop-olshop yang menawarkan produk kosmetik dan baju Korea.  Yes, akhirnya saya keseret arus timeline tersebut, dan setelah menyisihkan uang belanja dari suami (maaf ya sayaaaang... :*), saya pun membeli liptint ini. Harganya lumayan juga waktu itu, sekitar IDR85,000 :)

Fresh Cherry Tint, salah satu jenis liptint yang dikeluarkan Etude House, adalah pewarna bibir dengan tekstur creamy (kental) untuk memberi aksen warna dan kelembaban pada bibir (terjemahan bebas dari amazon.com).  Yes, jadi berbeda dengan lipstick yang teksturnya padat, liptint ini bentuknya kental.  Pada saat dipakai, harus langsung diratakan di bibir, karena kalau tidak langsung diratakan, akan terlihat seperti noda titik-titik berwarna di bibir kita :).

Penampakannya seperti apa? Ini kemasan bagian depan kardusnya...
Hihihi...i just love the pink color in the package :). Lembuuut banget warna pinknya, dengan gambar buah cherry kecil-kecil bertaburan di sisi kiri, depan, dan kanan kardus.

Di samping kanan kardus terdapat keterangan dalam bahasa Inggris, yang menjadi salah satu kelebihan Etude House.  Secara udah go international, banyak outletnya di negara-negara luar Korea Selatan.  Ini gambarnya...
Di kemasan tertulis deskripsi produk : tint promotes moist and shiny cherry lips with a creamy, smooth texture.  Berat bersih 9 g.  Yang saya beli adalah warna cherry pink, dengan kode PK001. Dibuat oleh Etude Corporation, Made in Korea.  Hehehe, untuk produk ini saya belum istiqomah milih produk halal nih :(

Kayak apa kemasan botolnya? Nih dia...
Whooooa, botolnya pun imut.  Gampang dibawa kemana-mana, lagi-lagi dengan warna pink yang lembut, jatuh cinta deh...:D

Dan ini penampakan mulut botol beserta aplikatornya.
Begitu tutup dibuka, baunya wangi. Wangi apa saya nggak tahu, wangi cherry saya belum pernah menciumnya :).  Seneng-seneng aja ciumnya...hehehe...

Tadi kan disebutkan kalau teksturnya creamy ya, kayak apa siiih...
Fotonya dengan flash, tapi maaf ya...saya nggak pede kalau foto bibir :(.  Bukan beauty blogger beneran, cuma seneng berbagi cerita aja :).  Karena teksturnya creamy, diolesin di tangan atau bibir nggak beleber banget.  Kalau dipakai di bibir, aplikatornya bisa dipulasin atau ditotol-totolkan di bibir sebanyak 2 - 3 titik, lalu langsung diratakan.  Kalau nggak langsung diratakan, nanti akan kelihatan seperti noda-noda warna gitu, jadi aneh :D.

Setelah diratakan, akan jadi seperti ini...
Menurut saya warnanya cantik, di bibir jatuhnya lebih bagus.  Hehehe, kalau penasaran dengan jatuhnya warna di bibir, jalan-jalan ke blognya para beauty blogger :).  Reviewnya udah banyak.

Saya pakai liptint ini, selain di bibir, juga sebagai blusher (lebih sering jadi blusher sih..:D).  Kalau mau pipi keliatan merona merah muda, liptint ini warnanya cocok.  Setelah pakai bb cream, senyum, cari bagian cheek apple, totol-totolin deh...2 atau 3 titik, lalu ratakan dengan jari manis.  Warnanya kayak yang di kulit tangan itu.  Kalau mau pakai bedak, ya dibedakin tipis-tipis.

Oiya, kalau pakai liptint  di bibir, jangan lupa pakai lipbalm.  Biar hasilnya kelihatan nggak kering dan lebih cerah.  Meskipun untuk produk Fresh Cherry Tint ini udah bikin lembab, tapi nggak ada salahnya kalau pakai lipbalm lagi.  Enaknya pakai liptint, kalau diolesin agak tebal...lebih awet daripada lipstick.  Kalau aku pergi makan sama suami, dan cuma pakai lipstick di bibir, habis makan warna lipsticknya memudar.  Kalau pakai liptint, habis makan bibir tetap kelihatan berwarna.  Jadi suka deh, sama liptint ;).

Cuma sayangnya, seluruh produk Korea yang masuk dan dijual di outlet resmi, harganya selangit ya bok!  Di outlet resminya, harga liptint ini mencapai IDR180,000.  Muahaaal...:(
Mungkin karena ada pajaknya ya.  Kalau di olshop, yang ready berkisar IDR75,000 - IDR85,000, yang PO (harus nunggu sekitar 1 bulan) itu berkisar antara IDR65,000-IDR70,000 (tergantung olshopnya juga).  Kalau mau cari-cari yang lebih murah lagi, bisa beli di GMarket.

Hmmm, mulai postingan ini review saya berupa cerita saja ya, tidak ada nilai positif dan negatif.  Siapa-lah saya, kasih-kasih nilai untuk sebuah produk. Kalau memang ada yang saya tidak suka dari sebuah produk, akan saya jelaskan dalam ceritanya.  Kebetulan saya suka dengan produk ini, maka saya akan membelinya lagi.  Kali ini akan cari-cari di GMarket...kalau lagi diskonan, lumayan mureee harganya....lalalalala....(nabung lagi dari uang belanja).

Yep, semoga review ini berguna.

Thank you for reading and visiting my blog :)

















3 komentar:

  1. makasih ya info reviewnya,kebetulan saya beli holika2 sejenis bb cream trus dikasih bonus ini,walo sample,penasaran aja fungsinya buat apa..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Halo mbak Niza :)
      Iya sama-sama. Senang bisa membantu :)

      Hapus

Terima kasih sudah berkunjung dan membaca cerita ini.
Sila berkomentar tentang tulisan saya di sini. Saya lebih menghargai jika komentar yang diberikan sesuai dengan isi posting blog dan tidak ANONIM. Kalau ada alamat blog, cantumkan saja nanti saya main ke sana :)