Sabtu, 16 November 2013

[SATURDAY PLAYLIST] Early Years of Madonna

Halo temans ^____^

Apa kabar Sabtu malamnya? Semoga menyenangkan ya. 

Hujan gerimis di luar, jadi pada ngapain aja malam ini? *kepo* Ada yang lagi nonton drama Hanzawa Naoki? Atau ada yang lagi baca buku dan komik? Kalau saya, mau dengerin Madonna di Grooveshark. Terutama lagu dia yang lama-lama, sekitar tahun 1980 -  1994 deh :). Tadinya bingung, mau dengerin Bon Jovi atau Madonna ya. Akhirnya pilih dengerin si mbak aja...


Si mbak, eh...enaknya dipanggil apa ya? Secara dia lahir tanggal 16 Agustus 1958 (selisih 3 tahun sama emak gue), sekarang umurnya udah 55 tahun. Tapi nggak kelihatan kayak nenek-nenek, karena tampilannya masih sangat enerjik dan muda. Salut banget buat mbak nenek (laaah..) yang satu ini.


Madonna memulai karirnya sejak tahun 1979, tapi baru mulai bersinar sekitar tahun 1983. Lagu-lagu yang saya jadikan playlist kali ini saya ambil dari album Like A Virgin (1983), True Blue (1986), Like A Prayer (1989), Bedtime Stories (1994), dan 2 buah single dari tahun 1992. Kenapa saya ambil dari album yang dulu-dulu? Saya orang lama sik, jadi saya nggak cocok dengan lagu Madonna yang baru-baru, yang kebanyakan bergenre dance / electronic. Saya lebih suka yang bergenre pop, ada ballad juga sik. 

Nah, info tentang Madonna bisa cari via Google, di Wikipedia dijelaskan panjang dan lebar. Selamat menikmati lagu lawas dari Madonna. Jangan galau pas di bagian lagu balada ya, nikmatin aja.


Salam,

Dina




1 komentar:

Terima kasih sudah berkunjung dan membaca cerita ini.
Sila berkomentar tentang tulisan saya di sini. Saya lebih menghargai jika komentar yang diberikan sesuai dengan isi posting blog dan tidak ANONIM. Kalau ada alamat blog, cantumkan saja nanti saya main ke sana :)